Kala itu di menit ke-70, Jordi Alba tampak dijatuhkan lawan di kotak penalti. Insidennya jelas, tapi wasit Mateu Lahoz yakin pelanggaran terjadi di luar kotak penalti.
Anehnya wasit bahkan tidak menggunakan VAR untuk meninjau ulang insiden tersebut. Inilah yang membuat Barca ragu.
"Selalu ada keraguan soal penalti. Semua orang berkata pada saya bahwa itu penalti. Mereka membuat pelanggaran, tapi pelanggaran-pelanggaran cerdas," ujar Koeman kepada Marca.
"Kami punya peluang-peluang kami. Ada VAR, tapi saya kira seharusnya itu penalti."