Klopp mengakui pertandingan ini spesial, pertemuan dua tim terkuat Inggris yang sudah ditunggu-tunggu. Namun, bagaimanapun laga ini hanya soal tiga poin, Liverpool hanya perlu bermain seperti biasanya.
"Benar ini laga spesial, begitulah adanya. Namun, pada akhirnya hanya soal tiga poin," buka Klopp di Liverpoolfc.com.
"Jelas saat ini Man City sedeng berada di momen yang sedikit berbeda dari kami, kami pun tidak boleh melupakan itu."
"Namun, satu hal yang jelas, jika Anda tidak bertahan sebaik mungkin lawan man City, Anda bahkan tidak boleh membayangkan bisa meraih poin dari pertandingan," imbuhnya.